Sambangi Rumah Boy Sadikin, PPP Dukung Anies-Sandi ?
SBB - Pimpinan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) DKI Jakarta hari ini menyambangi kediaman Ketua Relawan Anies Sandi, Boy Sadikin. Kehadiran Sekretaris DPW PPP DKI Jakarta Ichwan Jayadi mengisyaratkan adanya koalisi mendukung Paslon nomor urut 3 ini.
"Kami masih penjajakan. Kami harapkan penjajakan lebih matang dalam 1-2 hari. Makanya, dalam rentan waktu itu, kami terus berdiskusi," kata Ichwan di Rumah Boy Sadikin, Jalan Borobudur No 2, Jakarta Pusat, Jumat (17/2).
Boy pun menyambut dengan tangan terbuka kehadiran PPP yang ingin melakukan penjajakan dengan tim pemenangan Anies Sandi. Putra dari Ali Sadikin ini selalu membuka pintu kepada siapa saja yang mau memenangkan pasangan Anies-Sandi.
"Karena kami meyakini, perubahan Jakarta tidak bisa dilakukan orang per orang. Tapi, butuh barisan jemaah yang kokoh," kata Boy.
Terpisah, Cagub DKI Jakarta Anies Baswedan pun mengaku bersyukur dan mengapresiasi adanya sinyal merapatkan diri dari PPP. Menurutnya, bila nanti akhirnya diputuskan akan bergabung dengan Partai Gerindra dan PKS maka hal itu bukanlah semua dukungan. Tetapi juga dukungan pada perubahan untuk Jakarta.
"Karena memang yang menginginkan pergantian itu banyak jumlahnya. Walaupun kemarin lewat 2 calon dukungannya tapi sekarang 1 calon," ungkap Anies saat ditemui di Jakarta Timur.
Anies pun mengaku timnya telah menjalin komunikasi dengan 4 partai pendukung Agus Harimurti Yudhoyono dan Sylviana Murni. Kepada PKB, PPP, PAN dan Demokrat Anies mengklaim telah terjadi komunikasi.
"Pembicaraan sudah. Final keputusan dan lain-lain belum, pembicaraan sudah dimulai. Bahkan kemarin ada pembicaraan yang cukup panjang juga," ujar Anies.
Anies pun mengaku tak ada pesan khusus dari keempat partai kubu Cikeas padanya.
"Enggak ada (pesan) yang khusus. Yang penting mereka mengharapkan ada perubahan di Jakarta, program yang dijalankan pro rakyat," tutup Anies.

No comments:
Write comments